Minggu, 06 Oktober 2019

Menulis tentang diri saya dalam lamaran kerja

Nama saya Adrian Gilang Pamungkas, saya adalah lulusan tahun 2022 dari Universitas Pembangunan Jaya. Melalui surat ini, saya berkenan melamar pekerjaan di perusahaan Media Nusantara bagian Public Relation dengan jabatan Supervisor. Saat ini saya tinggal di Pamulang, Tangerang Selatan. Dan saya siap menerima apapun keputusan dari pihak perusahaan, semisal saya diterima di perusahaan ibu/bapak saya siap ditempatkan di daerah manapun. Alasan saya ingin melamar pekerjaan di perusahaan ini adalah karna dari dulu saya sangat sering membaca postingan dan mengikuti perkembangan perusahaan ini yaitu Media Nusantara. Dan juga karna dasar ilmu saya adalah ilmu Komunikasi yang berhubungan dengan Public Relation dan saya melihat ada lowongan pekerjaan bagian Public Relation di perusahaan ini, saya rasa ini adalah keputusan yang santa tepat yang saya ambil.

Saya adalah lulusan S1 Ilmu Komunikasi dari Universitas Pembangunan Jaya. Selama perkuliahan kami diberikan tugas yang berkaitan dengan media-media di Indonesia. Selama tugas itu diberikan saya pernah kebetulan meneliti tentang perusahaan Ibu/bapak yaitu Media Nusantara. Jadi kebetulan sekali saya sudah cukup mengetahui tentang apa saja yang perusahaan ini lakukan serta masalah apa saja yang terjadi di perusahaan ini.

Selama masa perkuliahan saya pernah bekerja di berbagai macam perusahaan. Hal ini dikarenakan kampus saya yaitu Universitas Pembangunan Jaya yang memiliki sebuah sistem yang bernama JSDP, yaitu dimana mahasiswa diharuskan mengumpulkan 1000 poin JSDP yang bisa didapatkan dengan berbagai hal, salah satunya adalah dengan magang atau bekerja. Saya pernah menjadi salah satu staff bagian Public Relation di berbagai media salah satunya yang paling besar adalah media Kompas. Selain itu, didalam beorganisasi pun saya pernah bergabung dalam organisasi BEM di kampus sebagai Menteri kesenian dan olahraga. Saya rasa dengan pengalaman yang sudah saya punya dapat menjadi pertimbangan Bapak/ibu dalam menerima saya bekerja di perusahaan ini. Kurang lebihnya saya meminta maaf apabila ada kata yang tidak berkenan serta atas perhatian bapak/ibu saya ucapkan terima kasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar